Detail Organisme Lamun

SPESIES
Halodule pinifolia
AUTHOR
(Miki) den Hartog
SPESIFIKASI
Tanaman lurus,mirip dengan Halodule uninervis. Daun panjang, bergaris seluruhnya dan beberapa lebih bulat pada bagian ujung dan sempit pada bagian dasar (panjang 5-20 cm, lebar 0,8-1,5 mm), dan mempunyai sejumlah sel tanin kecil. Urat tengah daun jelas, tetapi urat antara bagian tepi tidak jelas. Seludang daun panjang 1-4 cm, membungkus sekitar tegak lurus batang. Ujung daun agak membulat dengan sejumlah gigi halus. Rimpang merambat (diameter 1-1,5 mm), dengan batang pendek pada setiap ruas, ada 2-3(4) daun, dan jarak antar ruas panjang 1-3 cm.